gemanews.id-Makassar, Kelompok Aliansi Pemuda Mahasiswa peduli pilkada memberikan himbauan kepada seluruh pasangan calon yang saat ini sedang mengikuti kontestasi politik di beberapa daerah disulsel untuk tetap taat pada anjuran pemerintah dan protokol Covid 19. Senin 14/09/2020.
Kordinator Aliansi Muhammad Ridwan Jayuska menegaskan akan dampak penyebaran covid 19 di sulsel dan kota makassar pada khususnya yang semakin tinggi sampai hari ini.
kita berharap ada pengertian dari masing masing kandidat agar tidak memaksakan kehendaknya dala mengumpulkan ratusan orang di setiap acara bahkan melanggar aturan yang di tetapkan oleh Tim Gugus , Kami sangat sayangkan hal tersebut , ungkap Ridwan.
Dari pantauan gemanews.id dilapangan Aliansi Pemuda Mahasiswa Peduli Pilkada juga menyebarkan spanduk himbauan yang bunyinya, Waspada munculnya kluster baru covid 19 di pilkada makassar dan mengajak Kepada Seluruh Pasangan Calon Kepala Daerah Se Sulsel Agar Tetap Mematuhi Anjuran Protokol Covid 19 Dengan Cara ,Memakai masker
Menjaga jarak, Mencuci tangan, Hindari kerumunan massa.(**)