Gemanews.id-Maros-Akibat Tanah longsor yang telah terjadi dijalan trans Sulawesi di Desa Rompegading, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Maros baru – baru ini selain menelan korban jiwa , Sembilan (9) Orang Warga mengalami luka-luka akibat bencana tersebut. ” Sehinggah, Akses jalan Poros Maros-Bone sempat tak bisa dilewati oleh pengguna jalan , namun saat ini telah teratasi dan sudah dapat dilalui oleh kendaraan baik roda dua maupun roda empat , Rabu 28/12/2022.
Dari kejadian Longsor tersebut, Telah mengakibatkan akses jalan Poros Kabupaten Maros menuju Kabupaten Bone dan Soppeng sempat terputus .
Sikap tanggap dengan menggunakan Alat berat , TNI Polri bersama sejumlah Warga dibantu Personil Satlantas Polres Maros dapat mengatasi hal tersebut, sehingga kini bisa dilewati kembali seperti sedia kala.
Menurut keterangan sumber yang ada , Sejak siang akses jalan sudah dibuka kembali dan dapat diatasi sehingga kini dapat kembali dilalui kendaraan sepeda bermotor dan mobil dengan sistem buka tutup Rabu,28/12/2022.
Kasat Lantas Polres Maros Akp Supriyanto , dihubungi Via WhatsAppnya Rabu sore 28/12/2022, membenarkan, Akses Jalan trans Sulawesi yang menghubungkan Berapa Daerah di Sulawesi Selatan kini bisa dilewati.
Lebih lanjut menerangkan, Akibat dari kejadian longsor Cenrana kabupaten Maros tersebut, satu (1) orang ditemukan meninggal dunia dan telah diserahkan kepada pihak keluarganya “ucapnya “.
Untuk sembilan (9) orang warga yang terdampak longsor yang sedang mengalami luka – luka, kini telah di rawat di puskesmas Cenrana Maros untuk di beri pengobatan oleh tim medis, “Tutup AKP Supriyanto. “(**)