oleh

Anak Tukang Becak, Siswa Politeknik Penerbangan Makassar Yang Terkendala Biaya Kuliah

Gemanewss.id-Makassar– Ditengah Pandemi Covid-19 melanda bangsa Indonesia dan dunia, seakan telah menggeser sendi sendi perekonomian sebagian masyarakat utamanya kalangan menengah kebawah. Ini satu hal yang dialami oleh salah seorang mahasiswa asal Toraja Utara yang kini menempuh pendidikan Di Politeknik Penerbangan Makassar.

Harapan untuk melanjutkan pendidikan terasa berat dan pesimis  mulai muncul akan kandas ditengah jalan, jika tak mampu menyelesaikan pembayaran kuliah.

Wahyu Rachmat Gunadi, begitu nama lengkapnya. Putra dari Syahrir yang berprofesi sebagai pengayuh becak terus bekerja keras mencari nafkah demi melanjutkan pendidikan putranya. “Ya saya tetap tawakkal dan berusaha sesuai kemampuan saya demi menyekolahkan putra kami yang merupakan satu satunya harapan kami agar kedepan mereka bisa mendapatkan derajat penghidupan yang lebih baik dari saya” Kata Syahrir dengan wajah lusuh sedih dan air matanya menetes, karena telah berupaya sekuat tenaga mencari biaya untuk anaknya, namun apa daya dengan penghasilan pas pasan sebagai tukang becak dan juga kadang bekerja sebagai kuli bangunan tak mampu mencukupi biaya anaknya untuk menyelesaikan biaya kuliah yang semakin menumpuk. “Inilah nasib kami sebagai orang tak mampu, namun kami berharap kepada negara atau pemerintah agar memperhatikan rakyat kecil seperti kami, karena kami juga ingin putra saya menikmati pendidikan layaknya seperti masyarakat lainnya yang mampu dari segi biaya. Ungkap Syahrir, seraya berharap bantuan dari siapapun dermawan yang ikhlas membantu biaya pendidikan putranya.

Wahyu Rachmat Gunady mahasiswa Politeknik Penerbangan Makassar ini dikenal memiliki prestasi gemilang dan ragkin sejak duduk dibangku SD hingga SMA, olehnya itu sangat disayangkan jika hanya dengan perkara biaya sehingga pendidikannya kandas ditengah jalan.

Berikut Profil Singkat dan raihan prestasi :
Nama : Wahyu Rachmat Gunadi
Course : TNU XII
Jurusan : D-III Teknologi Navigasi Udara
NIT : C1012012384
Instansi : Politeknik Penerbangan Makassar

– Pendidikan :
– SD : SDN 012 Kalimantan Timur
– SMP : SMPN 2 Rantepao
– SMA : SMAN 2 Toraja Utara
– Taruna : Politeknik Penerbangan Makassar. Sekarang.

– Prestasi :
-SD : Rank 1(Kelas 1-4) , rank 2(kelas 5 semester 1), Rank 1(kelas 5 semester 2 – kelas 6)

-SMP : Rank 2( kelas 1 semester 1 dan 2), Rank 7(Kelas 8 semester 1), Rank 1(Kelas 8 semester 1), Rank 1 (kelas 9 semester 1). Juara 3 Bola Basket antar SMP se-kabupaten Tana Toraja-Toraja Utara

SMA : Rank 4(kelas 10 semester 1 dan 2), rank 2(kelas 11 semester 1 dan 2), ranking 1(kelas 12). Juara 2 invitasi bola basket smakam cup 2017 se-kabupaten Tana Toraja-Toraja Utara. Juara 3 Bola basket invitasi bola basket smakam cup se-kabupaten Tana Toraja-Toraja Utara 2019. Juara 2 Popda bola basket se-provinsi SulselBar. Finalis Popnas bola basket se-provinsi 2018.

Demi membantu sesama, Suwardi salah seorang kerabat dari ayah Rachmat, berharap kiranya kepada berbagai kalangan dan dermawan terketuk hatinya untuk memberi bantuan secara ikhlas demi melanjutkan pendidikannya Di Politeknik Penerbangan Makassar. Jika sekiranya ada yang besedia memberi bantuan hubungi nomor hp 085299754567. atas partisipasinya diucapkan terima kasih.(**)